Selasa, 24 Mei 2011

koleksi prangkoku


aku menulis ini pada Selasa, 21 Desember 2010
Aku ingin mempublikasikan semua koleksi prangkoku. Agar bisa kalian jadikan referensi.

Gambar diatas adalah sebagian koleksi prangkoku, kira-kira semua koleksi prangkoku ada sekitar 100 buah. Dan berikut ini adalah koleksi-koleksi pertama dan keduakuku:



Keterangan      : Harga Rp700,00 tahun 1993. Aku mendapatkannya dari sebuah   surat di rumahku, saat itu aku sudah memiliki minat untuk menjadi seorang filateli gara-gara membaca suatu tulisan di rubrik arena kecil di majalah bobo tahun2003, sehingga perangkonya aku ambil saja.





Keterangan      : Harga Rp500,00 kira-kira tahun 2003. ini adalah koleksi prangko ke duaku, selain ingin menjadi filateli, aku juga saat itu sedang berkorespondensi dengan temanku di Tegal.

Meskipun koleksi prangkoku baru dua prangko, dan belum memiliki buku khusus untuk menyimpan prangko, aku tidak berputus asa. Kemudian adik ayahku, yaitu bibiku memberikan semua koleksi prangkonya padaku sehingga koleksiku bertambah banyak, selain itu ibuku juga memberikan prangko yang ia miliki.

Keterangan      : Harga Rp500,00  tahun 1989
Ini adalah koleksi-koleksi yang paling banyak:

Keterangan      :bawah harga Rp1000,00 tahun 2001
 atas harga Rp1500,00 tahun 2001
Kemudian ini adalah koleksi paling tua
Keterangan      : harga Rp500,00 tahun 1986
  
Dan ini adalah koleksi paling baru yang
Aku miliki.
Keterangan      : harga Rp1500,00 tahun  2007
Jadi barang siapa yang mau tuker-tukeran prangko denganku, kirim email ke fitri.anirafti@gmail.com

Salesman Penipu!

cerita ini sudah lama sih terjadinya. yaitu pada 27 Oktober 2010, saat itu kakakku dimarahi oleh ayah dan ibuku, pasalnya ia membeli pelembut kulit palsu seharga Rp30.000,00
Kasihan kakakku, sudahlah dia ditipu, dimarahi pula!Jadi, ceritanya, begini, kakakku sepulang dari kampus, jalan-jalan dengan temannya untuk suatu urusan,lalu mereka bertemu dengan salesman s**lan yang memaksa mereka untuk membeli produk untuk kulit abal-abalnya yang bermerek ORIENS “for your beauty skin, soft and fresh naturally” cuih!dan salesman breng**k itu memaksa terus, kontan saja teman-teman kakku lari, namun salesman itu berhasil menangkap kakakku dan memaksanya membeli produk s**lan itu dengan harga yang mahal, malah dia sempat mengoleskannya ke wajah kakakku, sekarang wajah kakakku agak sedikit kasar jadinya.
inilah merknya
ini tanggal kadaluarsanya

ini komposisinya, maaf gambarnya jelek XP



ini pabrik yang memproduksinya. hati-hati, bisa jadi ini palsu!

Meski wangi, aku dan orang tuaku langsung tahu kalo itu adalah produk palsu, soalnya merk,kode produksi, kadauarsanya spertinya dipalsukan. Akupun mencoba sedikit kuoleskan di atas kulit kakiku, sedikit, tepatnya di bagian tulang kering, dan hasilnya sekarang bagian kulit yang kuolesi jadi kasar dan pori-porinya mengkrucut dan mengeras. Dasar salesman breng**k! Melayang sudah uang 30.000. Oleh karena itu aku benci salesman penipu, zaman susah begini mereka menipu orang yang susah, mending kalo yang mereka tipu koruptor. Kalo yang ditipu orang susah kasihan, sudahlah hidupnya susah, ditipu pula. Huh!